Selasa, 29 September 2015

Profil Kami



Awalnya, sama seperti yang lain kami hanya mahasiswa biasa yang menuntut ilmu di berbagai universitas di Bandung. Semakin banyak pemahaman yang kami dapat dari lingkungan dan pergaulan sehari-hari serta semakin berkembangnya zaman, membuat kami sadar bahwa banyak pemuda yang kehilangan nilai-nilai etika dan motivasi dalam mengembangkan potensi dalam diri. Pemuda khususnya secara garis besar yang kami lihat banyak yang telah kehilangan jati diri dengan lebih banyak yang melakukan kegiatan negatif dari pada positif. Selain itu banyak juga pemuda yang mempunyai banyak potensi namun “terpaksa” dipendam karena lingkungan yang tidak mendukung untuk menunjukan apa yang ada dalam dirinya yang dalam hal ini adalah minat dan bakat yang dimiliki. Selain itu, kepekaan dan kepeduliannya kepada lingkungan sangat minim karena mereka banyak disibukan dengan hiburan dan kesenangan-kesenangan yang mengarah pada hilangnya karakter positif.
Karena itu pada tanggal 26 September 2011  CBC (Character Building Community) lahir. Nama Character Building sendiri kami ambil karena kami rasa nama itu sangat cocok untuk merangkum kondisi yang kami sebutkan diatas bahwa pemuda saat ini telah krisis karakter bahkan kehilangan karakter. Untuk itu kami ingin memunculkan karakter positif yang selama ini terpendam, selain itu kami juga ingin membantu untuk menumbuhkan dan mengembangkannya.
Character Building Community terfokus pada personality baik secara intelektual, spiritual, dan emosional untuk selanjutnya kami harapkan anggota CBC dapat memberikan manfaaat dan peduli kepada lingkungan sebagai bentuk memotivasi diri sendiri dan orang lain melalui pendidikan dan program yang diadakan oleh CBC. Tujuan itu kami rangkum dalam bentuk VISI yaitu, ”Membangun karakter positif dalam diri baik secara intelektual,spiritual, dan emosional yang juga dapat memotivasi diri sendiri dan orang lain.”
Untuk menjalankan tujuan yang ingin dicapai tersebut tentunya dalam sebuah organisasi memerlukan struktur termasuk CBC agar bisa menjalankan program dengan baik. Saat ini STRUKTUR CBC yaitu:
Ketua Umum     : Imas Dewi Wulandari
Sekretaris            : Hadini Damayanti
Bendahara          : Erin Soleha
Untuk mencapai tujuan itu pula diperlukan MISI yang dapat mendukung dan membantu kami yaitu dengan “Memberikan motivasi, penyadaran, pelatihan, dan pemahaman untuk menanamkan prinsip positif dalam diri melalui berbagai program CBC”.
PROGRAM-PROGRAM yang telah kami bentuk dan lakukan adalah:
1.       Sharing Motivasi
Program Sharing Motivasi ini biasa kami singkat dengan nama “ShareMot”. Disini kita akan banyak belajar tentang wawasan dan membuka cakrawala melalui diskusi kelompok kecil tentang isu-isu yang perlu kita bahas sebagai bentuk menutrisi pemahaman dan ilmu pengetahuan pada diri. Semua tema yang kita bahas dalam ShareMot ini akan kita kaitkan dengan Allah sebagai  solusi dalam menyelesaikan semua permasalahan.

2.       Bakti Sosial CBC Peduli
Dalam program ini kita dilatih untuk membangun kepekaan dan kepedulian dalam diri terhadap lingkungan serta mengajak lingkungan kita untuk sama-sama bergerak kearah yang positif. Baksos CBC peduli ini dilakukan dalam berbagai bentuk kegiatan seperti kunjungan ke panti asuhan, tebar hijab, tebar qurban, belanja bareng anak yatim, dll.

3.       Bimbingan Belajar CBC Cerdas
Program ini diadakan sebagai bentuk mencerdaskan masyarakat yang harapannya dapat diaplikasikan dan berguna dalam kehidupan khususnya bagi anak-anak diluar pelajaran dan pendidikan yang telah di dapat di sekolah, bahkan ada juga beberapa anak yang tidak sekolah di pendidikan formal baik di kota maupun desa untuk jenjang TK,SD,SMP, dan SMA.

4.       Training Motivasi  Metamorforself
Training dan Seminar motivasi yang kami adakan sebagai media untuk memberikan semangat dan motivasi kepada diri dan lingkungannya serta untuk mengembangkan minat dan potensi dalam diri yang diadakan dalam bentuk Pelatihan SoftSkill, Public Speaking, Mabit, dll.

5.       Outbond
Banyak hal yang dapat kita ambil dari berbagai macam permainan dan metode pengembangan skill dalam bentuk pelajaran dalam memaknai kehidupan dan menumbuhkan karakter diri.

6.       Rekreasi
Menghibur diri dengan rekreasi yang edukatif dan inspiratif dengan hiking, camping dan jalan-jalan untuk mentafakuri alam dan mengambil pelajaran dalam setiap kejadian. Program ini juga diadakan untuk mensolidkan antar anggota CBC.

7.       Bina Desa
Program ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian dan keprihatinan kita kepada desa-desa yang kurang terjamah dengan globalisasi seperti teknologi dan informasi. Desa yang kami bina yaitu desa di Ciparay dengan melakukan kegiatan training, bimbel, dan membuka perpustakaan di daerah tersebut.


CBC

Author & Editor

Has laoreet percipitur ad. Vide interesset in mei, no his legimus verterem. Et nostrum imperdiet appellantur usu, mnesarchum referrentur id vim.

0 komentar:

Posting Komentar